Lihat di Bahasa Lain
         


IMX Resources Limited (ASX:IXR) mengumumkan penanda tanganan surat yang mengikat untuk penjualan mineral (biji) dari Cairn Hill Tahap 1. Di bawah kontrak Juhua Group (Hongkong) Limited (Juhua), anak perusahaan penuh dari Juhua Group Corporation, akan emmbeli 420.000 ton pada Tahun 2011 dan 240.000 ton untuk setiap tahun untuk tiga tahun mendatang. Penyelesaian dari kontrak penjualan ini diharapkan dapat ditanda tangani pada akhir Februari 2011.

Alchemy Resources Limited (ASX:ALY) menyatakan bahwa pekerjaan awal penggalian aircore di Proyek Emas Jeffrey Well di Australia Barat berhasil mendapatkan beberapa perpotongan bermutu tinggi. Hasil terbaik yang diperoleh adalah 2 meter 15,27 g/t emas termasuk 1 meter 30,2 g/t emas. Perusahaan juga memperoleh beberapa tambahan petak di Zona Pergeseran Big Bell-Meekatharra, yang memiliki cadangan emas 3,9 Juta oz. Pekerjaan penggalian lanjutan direncanakan dilaksanakan pada awal pertengahan 2011.

Altera Resources Limited (ASX:AEA) telah menanda tangani kesepakatan kerjasama Joint Venture untuk mengeksplorasi batubara di Tanzania. Kerjasama ini dilakukan dengan Tanzoz Resources Limited, sebuah perusahaan swasta yang telah secara aktif mengeksplorasi uranium, emas dan batubara di Tanzania sejak 2007. Di bawah kesepakatan ini, Altera Resources akan mendapatkan 50% laba pada proyek eksplorasi yang ada dan akan berperan sebagai manajer untuk pembelanjaan paling sedikitnya AUD 500.000 hingga 31 Desember 2011. AEA juga akan membelanjakan paling tidak AUD 1.000.000 pada 31 Desember 2011, guna mendapatkan 60% laba pada serangkaian proyek-proyek lain yang dianggap prospektif untuk batubara di Tanzania.

Golden Rim Resources Limited (ASX:GMR)telah menerima data contoh tanah isian yang ganjil, menandakan adanya target-target emas besar dari Proyek Faraba di Mali. Delapan contoh tanah menunjukkan kandungan lebih dari 1 g/t emas, dengan mutu sampel tertinggi 12,6 g/t emas. Pengerjaan penggalian sedalam 10.000 meter menggunakan teknik aircore dijadwalkan dimulai pada akhir Februari atau awal maret 2011 untuk menguji keganjilan-keganjilan geokimia ini.

Kontak

Perdana Rahadhan
Asia Business News
Tel: +61-2-9247-4344
http://www.abnnewswire.net



Perusahaan Terkait

Graphex Mining Ltd
         

Golden Rim Resources Ltd
            

Cokal Limited
        

Alchemy Resources Limited
         


Industri Topik Terkait:

 (112216)